Ara News – Blangkejeren: PJ. Bupati Gayo Lues, Alhudri meminta camat dan pengelolah lokasi wisata air terjun Kolam Biru Rerebe Kecamatan Tripe Jaya untuk menciptakan rasa rindu bagi pengunjung untuk datang kembali berwisata ke Air Terjun Kolam Biru Rerebe .
Demikian penjelasan orang nomor satu di Gayo Lues itu ketika mengunjungi Air Terjun Kolam Biru di Desa Rerebe, Kecamatan Tripe Jaya, minggu 13/8/23.
Alhudri meminta camat dan pengelola Kolam Biru agar menjaga kelestarian, kebersihan dan keindahan Kolam Biru. Kolam Biru ini unik dan mampu membangkitkan ekonomi bagi masyarakat sekitar.
Kolam Biru Rerebe berjarak sekitar 60 km dari Kota Blangkejeren atau dapat ditempuh lebih kurang dua jam perjalanan dengan mengenderai roda empat. Dulu Rerebe berada dalam Wilayah Kecamatan Terangon, setelah dimekarkan, Rerebe berada dalam Wilayah Kecamatan Tripe Jaya.
Alhudri mengaku baru kali ini berkunjung dan melihat Kolam Biru yang asri, indah dan menakjubkan ini. Dalam kesempatan tersebut beliau meminta semua pihak untuk sama-sama dapat menjaga kebersihan.
“ Mari jaga kebersihan, jangan buang sampah sembarangan, buang sampah pada tempatnya dan jangan buang kotoran sembarangan. Dengan demikian tempat ini akan selalu menjadi tujuan dan mendapat kenangan indah bagi para pengunjung. Dan pada gilirannya mereka akan kembali lagi berkunjung ke mari. Jelas Alhudri.
(A.Diba)